Batalyon B Brimob Polda Sultra Sembelih 23 Ekor Sapi

Post Image
Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Sultra membagikan 250 paket daging kepada masyarakat kurang mampu pada perayaan Idul Adha 1444 H, Kamis (Juni 29, 2023). (Foto: Ist)

SURUMBA.com - Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Sultra menyembelih 23 ekor Sapi sebagai hewan Qurban pada perayaan hari raya Idul Adha 1444 H/2023 M, Kamis (Juni 29, 2023). 

Dari 23 ekor Sapi tersebut, 22 ekor disembeli di Mako Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Sultra, Jln Gajah Mada, Keluraham Lakambau, Kecamatan Batauga, Kabupaten Buton Selatan (Busel). 

Sementara 1 ekor lainnya disembelih di Masjid Agung Keraton, Kota Baubau. 

Komandan Batalyon (Danyon) B Pelopor Sat Brimob Polda Sultra, Kompol Muslimin S.Sos.I., mengatakan atas hewan Qurban yang disembelih, pihaknya berhasil membagi 250 paket daging kepada masyarakat.

Dari setiap paket yang berisi 2 kilogram daging Sapi itu, disasarkan untuk keluarga kurang mampu yang berada di wilayah Kecamatan Batauga, Buton Selatan. 

"250 paket masing2 paket berisi 2kg  daging sapi dan di bagikan kepada masyarakat yang kurang mampu yang berada di Batauga Kab. Buton Selatan," kata Dayon B Pelopor Sat Brimob Polda Sultra. (Adm)

TERKINI