Pemkab Buton Dorong Sektor Pertanian untuk Kendalikan Inflasi

Post Image
Sosialisasi penyuluhan pertaninan dalam rangka pengandalian inflasi, di Aula Kantor Bupati Buton, Selasa (16 Juli 2024).

SURUMBA.com - PjBupati Buton, La Haruna SP MSi, menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk mendorong percepatan sektor pertanian guna mengendalikan inflasi di daerah. Hal ini diungkapkan dalam acara Sosialisasi Penyuluhan Pertanian yang diadakan di Aula Bupati Buton, Kompleks Perkantoran Takawa, Selasa (16 Juli 2024).

Pj Bupati La Haruna menyatakan, sektor pertanian diharapkan mampu mengendalikan inflasi melalui program penguatan pangan yang dilakukan secara masif dengan beberapa langkah strategis.

"Kita bakal mendorong sektor pertanian yang diharapkan mampu mengendalikan inflasi, dimana program penguatan pangan secara masif melalui beberapa langkah strategis," katanya.

Pertemuan ini dihadiri oleh para Kelompok Tani, Camat, dan Para Kepala Desa. Selain itu, Sekda Kabupaten Buton, Asnawi Jamaluddin SPd MSi, dan Kadis Pertanian, Ma'mul Djamal SP MSi, juga hadir untuk memberikan dukungan dan pandangan mereka mengenai langkah-langkah pengendalian inflasi.

Sekda Kabupaten Buton, Asnawi Jamaluddin, mejelaskan sektor pertanian adalah salah satu komoditas penunjang inflasi daerah selain pertambangan. Olehnya, upaya pengedalian inflasi memerlukan sinergitas semua sektor termasuk pertanian.

“Upaya pengendalian inflasi memerlukan sinergi di antara semua pihak. Sebab, tantangan pengendalian inflasi, dari hari ke hari, akan semakin menantang," ujar Asnawi.

Kadis Pertanian, Ma'mul Djamal, mengungkapkan bahwa pemanfaatan lahan pekarangan meskipun dengan anggaran terbatas, serta rencana penanaman cabai secara serentak dengan melibatkan anak sekolah, menjadi langkah konkret yang diambil.

Kadis Ketahanan Pangan, La Lodi SPt MSi, menambahkan bahwa pengelolaan pangan dari produksi pertanian khususnya komoditi beras, sangat membantu ekonomi masyarakat.

Apa yang Harus Dilakukan Selanjutnya?

Pj Bupati berharap semua stakeholder dapat berkolaborasi untuk menekan angka inflasi daerah melalui sektor pangan dan pertanian. "Diperlukan sinergi antara semua pihak dalam pengelolaan lahan dan produksi pangan agar dapat memberikan dampak positif bagi ekonomi masyarakat," tegasnya.

Dengan langkah-langkah strategis ini, Pemkab Buton optimis sektor pertanian akan menjadi pilar utama dalam menjaga stabilitas ekonomi daerah serta mengendalikan laju inflasi di Kabupaten Buton. (Adm)

TERKINI