Walikota Harap Petugas Cek Poin di Pintu Masuk Baubau Bekerja Ekstra

Post Image
Kepala BPBD Kota Baubau, La Ode Muslimin Hibali. (Foto: SURUMBA.com)

SURUMBA.com - Walikota Baubau, AS Tamrin, berharap petugas cek poin di setiap pintu masuk Kota Baubau dapat bekerja ekstra karena kasus terkonfirmasi Covid-19 menunjukan angka peningkatan.

Hal ini disampaikan Walikota Baubau, AS Tamrin, melalui Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sekaligus sebagai Sekretaris Penanganan Covid-19 Kota Baubau, La Ode Muslimin Hibali, saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (Juli 14, 2021).

Meneruskan amanah Walikota Baubau, Muslimin Hibali menyampaikan agar setiap warga yang masuk dan keluar Kota Baubau dapat dipastikan betul bahwa telah menerapkan protokol kesehatan. Seluruh pintu penjagaan harus benar-benar diperketat.

"Jadi pemeriksaan betul-betul diperiksa pakai thermogun (alat pengukur suhu tubuh), kemudian kalau suhu tubuhnya mencurigakan segera dilaporkan secepatnya," pintanya.

Muslimin Hibali kembali menegaskan, seluruh petugas yang ditunjuk menjaga pintu masuk maupun yang tergabung dalam Satgas Covid-19 sebagaimana telah ditentukan instansi masing-masing harus bekerja lebih maksimal. Sebab angka terpapar Covid-19 sudah sebanyak 213 orang, dan 6 diantaranya meninggal dunia.

"Hari ini posisi 213 orang yang terpapar Covid-19, dan sudah 6 orang meninggal dunia sampai dengan hari ini," ujar mantan Plt Kadis Dukcapil Baubau itu.

Adapun titik pintu masuk ke Kota Baubau yang mendapat pengawasan dari petugas cek poin ada 7 pintu, yakni di Sorawolio, Bungi, Pelabuhan Murhum, Pelabuhan Feri, Pelabuhan Jembatan Batu, Pelabuhan Sulaa, dan Pantai Nirwana. (Suari)

TERKINI