Terima Vaksin Dosis Kedua, Ketua Karang Taruna Buton: Ayo Bantu Pemerintah Perangi Covid-19

Usai terima vaksin dosis kedua, Ketua Karang Taruna Buton, Nanang Lakaungge, foto bersama Kapolres Buton, AKBP Gunarko, dan salah saeorang dokter RSUD Buton. (Foto: SURUMBA.com)

SURUMBA.com - Ketua Karang Taruna Kabupaten Buton, Nanang Lakaungge, menerima vaksinasi Covid-19 dosis kedua di RSUD Buton, Rabu (Februari 17, 2021).

Bersama tujuh tokoh publik lainnya, Nanang Lakaungge di suntik vaksin kedua setelah menerima dosis pertama pada 14 hari lalu, Rabu (Februari 3, 2021).

Usai divaksin, Nanang mengaku tidak merasakan gejala sejak vaksinasi Covid-19 dosis pertama.

"Tidak apa-apa, biasa saja. Tidak ada yang saya rasakan. Alhamdulillah masih terus sehat sampai sekarang," katanya.

Atas itu, dia mengajak seluruh pemuda Kabupaten Buton untuk mensukseskan program vaksinasi.

Tidak takut di suntik vaksin merupakan cara membantu pemerintah dalam memerangi pandemi Covid-19.

"Saya mengajak seluruh pemuda Kabupaten Buton untuk jangan takut di vaksin. Ayo kita bersama-sama mendukung program pemerintah dalam memeringi Covid-19. Menyukseskan program ini merupakan salah satu cara memutuskan mata rantai penyebaran pandemi," pinta Nanang.

Pada vaksinasi dosis pertama, Nanang Lakaungge menjadi orang pertama yang mewakili unsur pemuda Kabupaten Buton untuk di suntik vaksin Covid-19. (man)
 

TERKINI