
SURUMBA.com - Batalyon Pelopor B Satuan Brimob Polda Sultra menggelar bakti sosial dengan membersihkan lingkungan Masjid Raya Nurul Fitri di Keluruhan Laompo, Kecamatan Batauga, Kabupaten Buton Selatan, Kamis (November 3, 2022).
Selain masjid, Batalyon Pelopor B Brimob Polda Sultra juga melakukan pembersihan jalan di lingkungan masyarakat. Hal dilakukan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Brimob Polri ke-77 yang jatuh pada 14 November 2022.

Kegiatan yang dipimpin oleh Danki I Batalyon B Pelopor Brimob Polda Sultra, AKP Mansur SH, berlangsung mulai pukul 08.30 Wita sampai selesai. Sedikitnya ada 40 personel Brimob yang turut terlibat.
AKP Mansur SH mengatakan, kegiatan tersebut dilakukan sebagai rangakaian dari kegiatan menyambut HUT Brimob Polri ke 77 yang bertema "Setia Berani Ikhlas Berbakti Untuk Negeri".
Selain itu, bakti sosial juga dilakukan untuk lebih mendekatkan personel Brimob dengan masyarakat supaya menumbuhkan sikap sinergitas.

"Kegiatan bakti sosial dilaksanakan agar personil Brimob lebih dekat dengan masyarakat sehingga menumbuhkan sikap sinegritas kepada masyarakat," ucapnya. (Adm)