
SURUMBA.com - Melemahnya ekonomi nasioanal akibat pandemi Covid-19 selama ini sangat berdampak bagi sektor Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM). Bahkan sebagian mereka terpaksa gulung tikar karena kurangnya modal.
Olehnya, sebagai upaya membantu pemulihan ekonomi, Partai Demokrat meluncurkan Gerakan Nasional Bina UMKM. Sasaran utamanya membantu sektor usaha kecil meleweti krisis di tengah pandemi.
Di Kabupupaten Buton, Sulawesi Tenggara, gerakan ini dilakukan secara masif oleh Dewan Pimpinam Cabang (DPC) Partai Demokrat Buton. Tidak sedikit usaha kecil yang mendapat bantuan dari partai yang diketuai Rudini Ncea itu.
Sekretaris DPC Partai Demokrat Buton, Rian Siombiwi mengatakan, selain terhadap UMKM, pihaknya juga membantu kegiatan pembelajaran siswa melalui wifi gratis. Wilayah yang belum terakses wifi dibantu dengan pulsa paket data termasuk kepada sejumlah tenaga pendidik.
"Kita lakukan itu karena menurut kami selain sektor ekonomi, sektor pendidikan juga paling terdampak dengan adanya pandemi ini," kata Rian di tengah kesibukannya berkunjung ke sejumlah tempat usaha warga di Kecamatan Wabula, Minggu (Oktober 25, 2020).
Menurut dia, hal itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian Partai Demokrat Buton kepada masyarakat. Harapannya agar masyarakat yang kesulitan akibat pandemi dapat teringankan bebannya.
"Pandemi Covid-19 ini banyak membuat masyarakat kesulitan. Untuk itu kami Partai Demokrat hadir membantu dan meringankan beban mereka. Ini sesuai dengan instruksi Ketua Umum Partai Demokrat, AHY (Agus Harimurti Yudhoyono), untuk seluruh DPC dan kader Demokrat di seluruh Indonesia," katanya.