'Koja-koja' dengan Wamendagri, Pj Bupati Buton Dimotivasi Bangun Daerah dan Tegak Lurus Pada Aturan

Post Image
Jhon Wempi Wetipo, di ruangan kerja Wamendagri, Selasa (Juni 06, 2023). (Foto: Ist)

SURUMBA.com - Pj Bupati Buton, Drs Basiran MSi, dimotivasi oleh Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Jhon Wempi Wetipo SH MH, untuk terus bekerja dan berkarya membangun daerah serta memberikan yang terbaik kepada masyarakat demi Buton lebih baik. 

Motivasi ini diterima Pj Bupati Buton kala melaporkan program kegiatan yang telah dilaksanakan di Kabupaten Buton kepada Wamendagri di Kantor Kemendagri, Jakarta, Selasa (Juni 06, 2023). 

"Alhamdulillah Pak Wamendagri memberikan arahan untuk tetap bekerja dan memberikan yang terbaik untuk Buton yang lebih baik,” kata Pj Bupati Buton melalui pesan singkatnya.

Sebelumnya Basiran berada di Jakarta dalam rangka menghadiri undangan halal bihalal dan silaturahmi masyarakat Buton se Jabodetabek di Anjungan Sultra TMII, Jakarta, Minggu (Juni 06, 2023). 

Namun sebagai Pj Bupati Buton, dia pun menyempatkan diri untuk berkonsultasi dan meminta arahan kepada Wamendagri terkait pemerintahan di Kabupaten Buton termasuk tugas-tugasnya sebagai Penjabat Bupati yang telah dipercaya oleh Menteri Dalam Negeri. 

“Saya selaku Penjabat Bupati Buton memanfaatkan waktu, ketika berada di Jakarta untuk terus meminta petunjuk dan arahan pada pimpinan di Kemendagri terkait pelaksanaan tugas sebagai Penjabat Bupati. Kita Koja-kojalah,” katanya.

Purnapraja STPDN 02 ini mengaku, dalam koja-koja itu Wamendagri menyampaikan untuk terus bekerja dan memimpin pelaksanaan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan daerah kabupaten berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku. 

Wamendagri memintanya untuk tegak lurus pada Peraturan dan Perundang-undangan sebagai panglima tertinggi dalam menjalankan tugas. 

“Pak Wamen memberikan arahan terkait tugas Penjabat Bupati yang telah digariskan dan tegak lurus sesuai perundang-undangan berlaku,” ujarnya.  

Sebelum bertemu Wamendagri, Pj Bupati Buton terlebih dahulu menemui Inspektur Jenderal (Irjen) Kemendagri, Komjen Pol Drs Tomsi Tohir MSi. Keduanya mendiskusikan potensi kelautan dan perikanan Kabupaten Buton.

Ketika itu Basiran diarahkan untuk memajukan dan mensejahterakan nelayan dengan cara memanfaatkan dana BUMDes yang bersumber dari APBDes. 

Selain itu, Pj Bupati juga disarankan untuk memanfaatkan Bank Daerah berupa pengajuan pinjaman guna membiayai pembuatan kapal ikan yang lebih besar untuk kelompok nelayan. 

"Pak Irjen Kemendagri memberikan arahan jika memungkinkan masing-masing desa dapat memanfaatkan Bank Daerah untuk mengajukan pinjaman untuk membiayai pembuatan kapal Penangkap ikan bagi kelompok Nelayan sehingga dapat meningkatkan hasil tangkapan ikan yang selama ini hanya memanfaatkan kapal kecil yang berukuran kecil/body batang. Dengan demikian APBDesa akan memberikan manfaat sebesar-besarnya untuk kesejahteraan Masyarakat Nelayan,” katanya. (Adm)

TERKINI