
SURUMBA.com - Kasus positif Covid-19 di Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara, kembali bertambah satu orang. Pasien merupakan warga Kecamatan Pasarwajo berjenis kelamin laki-laki (43).
"Hari ini Kabupaten Buton mendapatkan tambahan satu kasus baru terkonfirmasi laki-laki 43 tahun, sehingga yang masih dalam perawatan menjadi 34 orang. Kasus sembuh dan meninggal hari ini tidak ada," tulis Jubir Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Buton, dr Hayun, di group WhatsApp Wartawan Covid-19 Buton, Senin 6 Juli 2020.
Dikatakan, pasien sebelumnya dirawat di RSUD Baubau dengan keluhan kelainan kulit yang membutuhkan perawatan. Namun kemudian dia memaksa untuk pulang ke rumah.
Hayun menambahkan, pasien terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut saat ini belum dikarantina di Rusunawa Takawa. Pasalnya, pihaknya baru mendapat pemberitahuan dari Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Baubau.
"(Pasien) belum ke rumah susun, kita baru dapat pemberitahuan juga, pasiennya kan di swab di Baubau " ucap Hayun.
Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Buton sekarang terus melakukan penelusuran riwayat kontak pasien termasuk yang kontak erat dengan pasien supaya dilakukan penanganan berupa karantina.
Sekedar diketahui, total pasien Covid-19 Kabupaten Buton kini berjumlah 56 orang. Rinciannya 19 sembuh, 34 dalam proses perawatan, dan 3 meninggal dunia. (man)