
SURUMBA.com – Dinas Pendidikan Kabupaten Buton menggelar acara pelepasan purna bhakti untuk para tenaga pendidik yang telah mengabdikan diri sebagai pemberi ilmu. Acara tersebut berlangsung di Pangkalan Pendaratan Ikan (TPI) Kecamatan Pasarwajo, Kamis (23 Januari 2025).
Sebanyak sepuluh tenaga kependidikan se-Kabupaten Buton resmi memasuki masa purna bhakti. Mereka terdiri dari kepala sekolah dan guru PAUD serta SD.
“Mereka telah mengabdi kepada negara dan Pemerintah Kabupaten Buton dengan penuh dedikasi,” ujar Plt. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Buton, Nanang Lakaungge, SKM., M.Si., dalam sambutannya.

Nanang mengajak para tenaga pendidikan yang telah memasuki purna bhakti untuk tetap berkontribusi di masyarakat. Menurutnya, pengalaman dan keilmuan yang mereka miliki masih sangat dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Buton.
“Sebagai PNS, mereka memang telah berhenti bertugas, namun kontribusi mereka dapat terus berlanjut di tengah masyarakat. Bahkan, mereka bisa memberikan masukan untuk kemajuan Kabupaten Buton ke depan,” harapnya.
Dalam kesempatan tersebut, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Buton juga menyampaikan rasa terima kasih kepada sepuluh tenaga pendidik yang telah menjalani tugas dengan baik hingga memasuki purna bakti dalam keadaan sehat walafiat.

Acara yang bertemakan “Pengabdianmu Tidak Terbalaskan, Jasamu Tiada Tara” ini turut dihadiri oleh para Kepala OPD Lingkup Pemkab Buton, dewan pengawas, Camat Pasarwajo, serta para guru.
Pelepasan purna bhakti ini menjadi momen untuk mengapresiasi dedikasi para guru yang telah memberikan kontribusi besar bagi dunia pendidikan di Kabupaten Buton. Semangat dan jasa mereka akan terus dikenang oleh masyarakat. (Adm)